Selasa, 23 Februari 2010

Game Console Award 2010


Capek baraktifitas? kayaknya main game boleh juga buat melepas penat. Beragam game console tersedia di pasaran untuk memuaskan kita, eits tapi jangan asal ya dalam membeli game console, baragam fitur harus diperhatikan. Bagi yang akan membeli game console dan masih bingung memilih yang mana, maka wajib hukumnya membaca artikel ini, karena kami akan membahas soal Game Console Award 2010, sebuah award yang youngky berikan buat game console terbaik menurutnya,hehe:tangisbahagia:

Sebelum memutuskan award itu jatuh pada siapa, mari kita bacakan nominatorinya.
Nominqtor Game Console Award 2010 : Playstation2, PSP, PS3, NDS, Nintendo Wii, XBOX 360.
nah, dari semua peserta nominasi PS3, Nintendo Wii,PSP dan XBOX 360 lah yang paling unggul diantara lainnya, karena mereka memliki fitur yang lebih wah dan memberikan kenyamanan yang lebih pada penggunanya. Oleh karena itu, kita akan lebih banyak membahas mereka.

OK,aku akan memulai
penjuriannya.
PS3, produk pembaharuan dari PS2 ini memiliki harga berkisar 3jt. Mampu menghasilkan gambar yang sangat berkualitas. Selain itu game console ini didukung dengan fitur multimedia yang canggih. Desainnya pun sangat elegan. Namun sayang, PS3 kurang memberi trobosan baru dalam bermain game. Selain itu, kita juga memerlukan bajet yang besar, karena kaset game bajakan dari console ini masih susah ditemui, jadi kita harus membeli kaset asli yang jauh lebih mahal.

XBOX 360, harganya berkisar 4jt. Soal kualitas gambar hampir sama dengan PS3. Kelebihan console ini dibanding PS3 terdapat pada masalah kaset game, karena kaset game bajakan console ini sudah banyak jadi akan lebih hemat jika dibanding memakai PS3 dan juga game ini nyaman untuk dipakai game online karena komunitas onlinenya tergolong besar. Namun kekurangannya hampir sama dengan PS3 yaitu kurang memberi inovasi baru dalam bermain game, selain itu dahulu saat peluncuran terdapat eror pada produk ini.

PSP, harga berkisar 2,2 juta. lebih praktis dalam pemakaian. namun memiliki banyak kelemahan dibanding ketiga nominator lain.

Nintendo Wii, harganya sekitar 2,4jt termasuk harga yang sedang. kualitas gambarnya memang kalah jika dibandingkan dengan PS3 dan Xbox, namun konsole ini memiliki sensor gerak yang membuat pemainnya mendapat sensasi lain dalam bergame ria. Pemain harus bergerak dalam memainkan game console ini shg akan lebih berasa. Belum lagi ada alat pendukung yang bernama wii fit yang bisa membantu kita dalam berolahraga dan berdiet, jadi kita akan menikamti game sambil menguras keringat. Selain itu game ini termasuk yang membutuhkan bajet sedikit, selain karena harganya murah juga karena game bajakannya sudah banyak.



Ok, itu tadi review dari semua nominator kita.
Setelah menimbang,memilih dan seterusnya,
kami memutuskan Nintendo Wii Sebagai
pemenang Game Console Award 2010, dikarenakan foturnya yang rupawan dan harganya yang menawan. haha:puppyeyes:


Nah gimana? tertarik membeli game console, bagi yang ingin membeli gak perlu repot2, karena anda bisa membeli semua game console diatas bisa anda beli di

Butik Games Console 2010
selain itu, beragam kaset dan asesoris game console juga bisa anda dapatkan di

Butik Games Console 2010






Butik Games Console 2010

Senin, 22 Februari 2010

Lomba Blog Nasionalis

Woro-woro
sedang diadakan lomba blog yang bertajuk "Mimpiku Untukmu Indoneiaku" berbagai hadiah menarik disediakan.
Berminat? informasi lebih lanjut klik
disini

Memandang Indonesia Kedepan


Walaupun hanyalah seorang pelajar di kota nan terpencil, namun aku cukup mengetahui keadaan Indonesia kini, terus terang aku prihatin. Aku kini tak bisa menghitung lagi berapa jumlah kasus korupsi yang tengah melilit negeri ini, sederet kasus mulai Anggodo-Anggoro hingga yang terbaru kasus century pun masih teringat jelas dibenakku. Rakyat pun hanya ikut meramaikan hal ini dengan demo dan demo, mulai poster hingga kebo mereka bawa ke jalanan. Kondisi diperburuk dengan sederet bencana yang mengguncang negeri ini.

Siapa yang harus disalahkan? jawabannya, tak ada. Karena seluruh keadaan yang ada di bangsa adalah tanggung jawab kita. Apakah kita akan terus menyalahkan pemerintah? itu hanya akan semakin memperlambat kinerja mereka. Menyalahkan koruptor? mereka memamng orang-orang bengis penyengsara rakyat, namun dengan hanya menyalahkan mereka tidak akan dapat menyelesaikan permasalahan Indonesia. Atau, haruskah kita menyalahkan tuhan dengan keadaan ini? hanyalah adzab yang akan kita dapat.
Sebenarnya kita tak perlu mencari siapa yang bersalah, namun kita perlu mengubah pertanyaan siapa yang salah menjadi siapa yang harus mengubah, kitalah yang dapat mengubah.
Begitu banyak potensi Indonesia, dan Indonesia sangat memerlukan kita untuk membuka potensinya. Tak ada gunanya menyalahkan siapapun. Langkah yang harus kita tempuh adalah dengan melihat diri sendiri, memperbaiki diri, dan mulailah bertindak untuk mengubah Indonesia baru, Indonesia yang tanpa koruptor, tanpa warga buta aksara, tanpa rakyat sengsara, dan banyak lagi harapan baru.

Tidak inginkah anda akan hal itu? oleh karena itu, mari kita bertindak bersama-sama menuju Indonesia baru. Dan Indonesia menunggu itu
Mari kita buat ibu pertiwi tersenyum kembali
:awaskon:(